Joselu Merapat ke Real Madrid, Gantikan Peran Karim Benzema?

Bola arena

Bolaarena.com – Real Madrid yang baru saja kehilangan Karim Benzema akhirnya mendapat striker baru yakni Joselu. Kesepakatan dengan striker veteran itu telah terkonfirmasi. Lantas, apakah Joselu bakal diplot sebagai suksesor Karim Benzema di Santiago Bernabeu nantinya?

Transfer Sudah Terkonfirmasi

Sudah cukup lama Real Madrid tidak punya kedalaman skuad yang mumpuni di sektor depan. Karim Benzema menjadi satu-satunya tumpuan klub yang berbasis di ibukota Spanyol tersebut. Menimbulkan tanda tanya apa jadinya kalau Benzema hengkang.

Read More

Skenario tersebut benar-benar terjadi pada musim panas ini. Benzema pergi meninggalkan hiruk-pikuk sepakbola Eropa dan karirnya yang bersinar di Real Madrid. Menjelajah petualangan baru di negeri Arab bareng Al-Ittihad.

Kehilangan striker utamanya membuat Madrid memprioritaskan seorang striker pada periode summer transfer kali ini. Tidak butuh waktu lama bagi raksasa Spanyol untuk menggaet seorang striker. Joselu, sang striker veteran Espanyol baru saja merapat.

Fabrizio Romano baru saja menyatakan kalau transfer Joselu ke Real Madrid telah rampung. Skema kesepakatannya sederhana, peminjaman sampai akhir musim 2023/2024 mendatang. Loan fee sang striker berkisar 500 ribu euro, dengan opsi pembelian tidak wajib senilai 1,5 juta euro.

Meski transfer ini berarti pemangkasan gaji, tetapi bagi Joselu, hal ini sepertinya bukan masalah besar. Real Madrid menjanjikan atmosfer yang lebih besar ketimbang bekas klubnya Espanyol. Belum lagi kesepakatan manggung di kasta teratas dan panggung besar Liga Champions.

Pahlawan Tua yang Tidak Asing

Umur boleh kepala tiga, tetapi soal kualitas, tidak boleh ada yang meragukan kemampuan Joselu. Kemasan 16 gol yang ia lesakkan musim lalu, memancang namanya di urutan ketiga top skorer La Liga. Praktis, ia juga menjadi pemain lokal tersubur ajang ini.

Nama Joselu sendiri bukanlah nama asing buat publik Santiago Bernabeu, mengingat ia adalah jebolan akademi klub ini. Joselu pernah menjadi bagian dari Real Madrid Castilla, sebelum melesat ke tim utama pada 2009. Sayang, karirnya tidak begitu bersinar kala itu.

Skuad mengerikan Madrid kala itu, dengan Benzema, Ronaldo dan Higuain sebagai pengawal lini depan, membuat Joselu tak punya kans. Real Madrid membuang Joselu ke berbagai klub. Maksud utamanya sudah tentu menambah pengalaman buat sang striker.

Joselu lantas berkelana, termasuk ke Inggris, tempat di mana karirnya flop dan namanya hampir terlupakan. Momentum comeback ke Spanyol bersama Alaves dimanfaatkan dengan baik oleh Joselu. Dalam dua musim, Joselu mengemas 22 gol dari 73 laga, membuktikan ketajamannya kembali.

Bersama timnas, Joselu dikenal sebagai spesialis juru selamat tim. Buktinya, dalam tiga partai UEFA Nations League saja, Joselu mengemas tiga gol. Yang menarik, semua golnya lahir ketika memasuki sepertiga terakhir pertandingan.

Bukan Suksesor Benzema

Secara kasar, orang mungkin akan melihat bahwa Joselu bakal diplot menggantikan Karim Benzema. Tapi, Real Madrid sepertinya tidak akan memberinya peran demikian. Menggantikan peran Benzema adalah tanggung jawab besar, dan Joselu tampaknya tidak bisa menanggungnya.

Mungkin, Joselu akan menjadi predator utama kalau tim yang ia bela sekelas Espanyol atau Alaves, atau katakanlah tim papan bawah. Tapi untuk tim sekelas Real Madrid, perannya lebih baik menjadi super-sub. Persis seperti peran yang ia mainkan di timnas.

Dengan kata lain, Joselu adalah solusi jangka pendek striker Real Madrid, sebelum mereka menemukan nomor 9 sejati. Namun, bukan berarti Joselu bakal dibuang ketika sang nomor 9 ini ketemu. Perannya tetap dibutuhkan, sebagai pelapis buat sang nomor 9 itu nantinya.

Peran sebagai pelapis tadinya menjadi milik Mariano Diaz, yang setia menjadi backup buat Benzema. Tapi, dengan masa depan yang tidak pasti, Mariano memilih pergi dari Madrid. Joselu dipersiapkan untuk situasi demikian, menjadi backup striker.

Untuk sang nomor 9 sejatinya sendiri, Real Madrid sedang menjajaki beberapa opsi. Mereka terus memantau situasi Harry Kane dari Spurs. Juga Victor Osimhen dari Napoli yang banderolnya bisa dibilang lumayan mahal.

Jangan lupa, Madrid juga masih menjajaki opsi merekrut Kylian Mbappe. Memang, Mbappe kemungkinan baru akan bergabung musim depan. Tetapi tidak menutup kemungkinan Madrid berani maju di musim ini untuk merekrut bintang Prancis tersebut.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *