Serba-Serbi Piala Dunia Wanita FIFA 2023

Piala Dunia Wanita FIFA 2023

Bolaarena.com – FIFA sebagai federasi sepak bola internasional selalu menyelenggarakan pertandingan piala dunia setiap 4 tahun sekali. Tidak hanya untuk pria, namun juga wanita. Dan Piala Dunia Wanita FIFA 2023 yang kesembilan akan diselenggarakan pada tahun ini, tepatnya pada tanggal 20 Juli 2023 hingga 20 Agustus 2023.

Kali ini, Australia dan Selandia Baru terpilih menjadi tuan rumah ajang sepak bola wanita terbesar di dunia ini. Ada beberapa sejarah baru yang mewarnai piala dunia wanita FIFA tahun ini. Salah satunya adalah ini pertama kalinya piala dunia wanita diselenggarakan di belahan bumi selatan oleh 2 konfederasi, yaitu OFC dan AFC.

Read More

Di artikel kali ini, kita akan membahas serba-serbi tentang piala dunia wanita 2023 yang perlu kamu tahu, terutama jika kamu adalah penggemar berat dunia sepak bola.

Tentang Penyelenggaran Piala Dunia Wanita FIFA 2023

Australia dan Selandia Baru menyiapkan total 10 stadion untuk penyelenggaraan piala dunia wanita FIFA 2023 kali ini. Dikutip dari laman resmi FIFA, Australia menyiapkan 6 stadion, yaitu Sydney Football Stadium, Stadium Australia-Adelaide, Perth Rectangular Stadium, Melbourne Rectangular Stadium, Hindmarsh Stadium-Adelaide, dan Brisbane Stadium.

Sedangkan Selandia Baru menyiapkan 4 stadion, yaitu Wellington Regional Stadium, Waikoto Stadium-Hamilton, Eden Park-Auckland, dan Dunedin Stadium. Selain untuk pertama kalinya diselenggarakan di belahan bumi selatan, untuk pertama kalinya pula terdapat 32 negara yang akan bertanding pada piala dunia wanita tahun ini.

Pada awalnya, piala dunia wanita diadakan sebagai turnamen 12 tim pada tahun 1991. Kemudian berkembang menjadi piala dunia untuk 16 negara pada tahun 1999 di Amerika Serikat, dan bertambah menjadi 24 negara pada tahun 2015 di Kanada. Berikut adalah negara-negara yang akan bertanding, yang dibagi menjadi 8 grup.

  • Grup A  : Selandia Baru, Swiss, Filipina, dan Norwegia.
  • Grup B  : Australia, Kanada, Nigeria, dan Irlandia.
  • Grup C  : Jepang, Spanyol, Zambia, dan Costa Rica.
  • Grup D : Inggris, Tiongkok, Denmark, dan pemenang play-off dari Grup B.
  • Grup E  : Amerika Serikat, Belanda, Vietnam, dan pemenang play-off dari Grup A.
  • Grup F  : Brazil, Prancis, Jamaika, dan pemenang dari play-off Grup C.
  • Grup G : Argentina, Italia, Swedia, dan Afrika Selatan.
  • Grup H  : Jerman, Korea Selatan, Kolombia, dan Maroko.

Untuk mengetahui lebih lengkap, kamu bisa mengunjungi website resmi FIFA.

Sejarah Piala Dunia Wanita FIFA

Piala dunia wanita pertama diselenggarakan pada November 1991, 61 tahun setelah piala dunia pria digelar untuk pertama kalinya. Piala dunia wanita pertama ini diadakan di 4 lokasi di Tiongkok, yaitu Zhongshan, Jiangmen, Foshan, dan Guangzhou. Terdapat 12 negara yang mengikuti piala dunia wanita pertama ini.

Kedua belas negara tersebut adalah Tiongkok, Amerika Serikat, Swedia, Jerman, Norwegia, Italia, Denmark, Selandia Baru, Brazil, Nigeria, dan Taiwan. Dan pemenangnya waktu itu adalah Amerika Serikat yang menang melawan Norwegia. Sedangkan juara ketiga adalah Swedia. Piala dunia wanita pernah dipindahkan karena merebaknya wabah SARS pada tahun 2003.

Yang semula akan diadakan di Tiongkok, kompetisi sepak bola wanita tingkat dunia ini akhirnya dipindahkan ke Amerika Serikat yang juga pernah menjadi tuan rumah pada pertandingan piala dunia wanita 1999. Walaupun batal digelar di Tiongkok, namun mereka diberikan kualifikasi oleh FIFA sehingga tetap bisa bertanding, sebagaimana seharusnya terjadi jika Tiongkok menjadi tuan rumah.

Pemenang piala dunia wanita FIFA terbanyak adalah Amerika Serikat yang sudah pernah memenangkan pertandingan tingkat dunia ini sebanyak 4 kali pada tahun 1991, 1999, 2015, dan 2019. Sedangkan negara Asia yang pertama kali memenangkan piala dunia wanita adalah Jepang pada tahun 2011.

Sekilas Tentang Tuan Rumah Piala Dunia Wanita FIFA 2023

Australia adalah negara terbesar keenam di dunia berdasarkan luas daratan. Dengan penduduk asli Australia, atau dikenal dengan suku Aborigin, telah mendiami benua ini selama setidaknya 65,000 tahun, banyak penelitian yang menyebutkan bahwa Australia adalah salah satu peradaban tertua di dunia.

Australia terdiri dari 6 negara bagian, yaitu Pulau Tasmania, Australia Barat, Australia Selatan, Victoria, Queensland, dan New South Wales. Negara ini juga memiliki 2 teritori yaitu wilayah ibu kota Australia dan wilayah Utara.

Sedangkan Selandia Baru adalah negara yang terletak di Samudra Pasifik bagian selatan. Hampir sama seperti Indonesia, negara ini terdiri dari pulau-pulau, yaitu pulau utara dan pulau selatan, serta beberapa pulau kecil. Selandia Baru terkenal dengan pemandangan alamnya yang luar biasa. Dan yang paling terkenal di sana adalah Pegunungan Alpen Selatan.

Selain itu, penduduk Selandia Baru juga terkenal mudah bergaul dan sangat ramah. Bahasa resmi negara ini adalah Bahasa Maori dengan Suku Maori sebagai suku asli Selandia Baru. Dengan Wellington sebagai ibu kotanya, Selandia Baru mempunyai populasi lebih dari 5 juta jiwa.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *