Kyle Walker Dibidik Allianz Arena, Manchester City dalam Ketidakpastian

Bola Arena

Bolaarena.com – Setelah rumor tentang hengkangnya sosok Benjamin Pavard dari Allianz Arena mencuat dalam beberapa waktu yang lalu, manajemen Bayern Munchen mulai terlihat menyiapkan langkah antisipasi. Seperti melakukan pembidikan sosok-sosok bek yang nantinya diproyeksikan untuk menggantikan posisi urgent dalam skuad, khususnya di lini pertahanan.

Mengenai hal ini, berbagai pemain sepak bola kelas atas sempat dirumorkan akan mengisi kekosongan yang ada. Namun dari kabar terbaru, tersiar informasi bahwa Kyle Walker yang kini bermain untuk klub Premier League, Manchester City disebut-sebut sebagai kandidat terkuatnya. Bahkan konon, manajemen Die Bayern telah melakukan pembicaraan untuk mendapatkan tanda tangan kerja samanya.

Tuntutan untuk Thomas Tuchel

Berbicara tentang klub Bundesliga Jerman, sang raksasa Bayern Munchen memang memiliki tuntutan yang lebih besar untuk musim mendatang. Utamanya untuk mengembalikan dominasinya pada semua kompetisi yang diikuti. Terutama di Bundesliga dan juga Liga Champion.

Alasannya sangat jelas karena publik sempat merasakan kekecewaan atas kehadiran pelatih baru Thomas Tuchel di paruh musim yang lalu. Pasalnya, karena perubahan yang ada membuat Bayern Munchen mengalami penurunan performa signifikan.

Bahkan yang lebih mengerikannya, klub Allianz Arena tersebut nyaris saja kehilangan satu-satunya peluang gelar yang tersisa, Bundesliga. Lantaran, pada penghujung liga, poinnya berada di bawah perolehan sang klub rival Borussia Dortmund.

Beruntung pada laga pamungkas, rival tersebut tergelincir dan Bayern Munchen tetap bisa tampil sebagai juara. Ini seolah menjadi satu-satunya obat untuk menutupi rasa malu yang dimiliki oleh sang pelatih baru.

Berkenaan dengan hal tersebut, maka kini publik pun banyak memberikan tuntutan kepadanya. Khususnya untuk melakukan perombakan skuad dan penyusunan skema baru yang bisa mengembalikan Bayern Munchen untuk kembali berjaya.

Sampai kemudian tuntutan yang ada melahirkan sejumlah isu lain seperti hengkangnya sejumlah pemain penting. Salah satunya adalah Benjamin Pavard yang disebut-sebut menjadi buruan bagi klub Premier League, mulai dari Liverpool hingga Manchester United.

Peluang yang Terbuka Lebar

Seiring berjalannya waktu, kabar tentang perginya Benjamin Pavard pun semakin menguat belakangan. Mau tidak mau hal itu memaksa kubu Thomas Tuchel untuk lekas mencari pengganti yang tepat untuk diproyeksikan dalam skemanya.

Dari hal itu, nama pemain Manchester City, Kyle Walker begitu banyak diperbincangkan oleh kalangan pecinta bola. Sebab, sang pemain lini belakang dinilai memiliki performa yang bagus belakangan dan dianggap pantas untuk menjadi andalan Die Bayern pada masa depan.

Apalagi, jika dicermati, Bayern Munchen sendiri memiliki peluang yang terbuka lebar untuk segera mendatangkan Kyle Walker ke Allianz Arena. Pastinya ini membuat para pendukung setia, kian tergiur untuk menilik perkembangannya.

Terkait hal itu, peluang pertama yang dimiliki oleh Die Bayern adalah kenyataan bahwa kontrak yang dimiliki oleh Manchester City hanya menyisakan 1 musim saja. Artinya klub itu tidak memiliki pilihan banyak untuk mempertahankannya.

The Citizens harus segera mendapatkan tanda tangan perpanjangan kontrak dari Kyle Walker secara langsung. Bila tidak, maka pada musim yang akan datang, sang bek andalan akan lepas dengan sendirinya sebab berstatus bebas transfer.

Pastinya manajemen Manchester City melakukan langkah antisipasi agar hal itu tidak terjadi. Sayangnya, penawaran yang diberikan tidak terlalu menarik karena hanya memiliki jangka waktu 1 tahun saja. Kabarnya hal itu membuat Kyle Walker bimbang dan memikirkan opsi lainnya.

Pada lain sisi, Bayern Munchen sebagai klub pengincar memberikan tawaran yang jauh lebih menarik. Utamanya dari masa kontrak yang lebih panjang yakni 3 tahun. Pastinya ini akan menjadi pertimbangan penting bagi sang pemain 33 tahun.

Menilik semua itu, maka tidak mengherankan bila banyak yang percaya Kyle Walker semakin dekat dengan kepindahannya ke Allianz Arena. Dikarenakan, hal tersebut jauh lebih menguntungkan untuk karir sang bek di usia yang tidak lagi muda.

Tetap Jadi Opsi Rotasi Utama

Lebih lanjut, pada beberapa waktu lalu sempat juga tersiar kabar bahwa Benjamin Pavard akan bertahan di kubu Die Bayern. Namun, tampaknya jika keputusan itu benar terjadi, sama sekali tidak akan menghalangi transfer Kyle Walker.

Indikasinya cukup jelas, sekalipun Benjamin Pavard masih tetap ada, Kyle Walker akan tetap dimasukkan ke dalam skema baru Thomas Tuchel nantinya. Pasalnya sang pemain andalan Manchester City menjadi kandidat rotasi yang paling utama.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *